Berita  

Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Puluhan Penumpang Bus Luka-luka

laka
Bus Pariwisata Tabrakan di Silaiang Bawah, Padang Panjang

Pdg.Panjang, Kurenah.com – Kecelakaan beruntun di Silaing Bawah, Kecamatan Padang Panjang Barat, Padang Panjang, Senin (19/12/2022), mengakibatkan puluhan orang luka-luka.

Kejadian bermula saat bus pariwisata melaju dari Pekanbaru menuju Kota Padang. Kendaraan yang dikemudikan Amri itu membawa 46 penumpang.

Sesampai di lokasi kejadian, bus mengalami rem blong dan lepas kendali. Bus lalu menabrak kendaraan Datsun Go Nopol BA 1467 QF yang datang dari arah berlawanan.

Bus terus melaju ke arah Padang dan menabarak sejumlah kendaraan lain. Kendaraan itu yakni, Toyota Calya BA 1157 IN, kendaraan Hyundai Starex Mover BA 1578 N serta kendaraan Tanki CPO Nopol B 8033 GU yang melaju searah.

Baca Juga  Langkah Tegas Satgas PASTI, 537 Pinjol Ilegal Ditutup, Ini Daftarnya

Bus kemudian menabrak lereng bukit sehingga terjatuh. Akibat dari kejadian tersebut kendaraan yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan dan 33 penumpang mengalami luka-luka.

Kasat Lantas Polres Padang Panjang Iptu Aldy Lazzuardy mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kecelakaan. Namun, kerugian materi diprediksi mencapai puluhan juta. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *