KURENAH.COM – Hari raya kurban atau Idul Adha yang semakin dekat. Ini tips untuk menyimpan daging kurban agar tetap segar di kulkas. Berikut beberapa tips praktis yang dikutip dari rri.co.id:
1. Jangan Dicuci
Pertama, jangan mencuci daging sebelum disimpan. Daging segar yang sudah dipotong sebaiknya langsung dimasukkan ke dalam freezer. Mencuci daging sebelum disimpan bisa meningkatkan risiko kontaminasi bakteri karena kontak dengan udara.
2. Gunakan Wadah yang Tertutup Rapat
Pastikan daging disimpan dalam wadah yang tertutup rapat. Hindari menggunakan bungkus plastik dari panitia kurban. Bagilah daging sesuai takaran konsumsi harian, letakkan di wadah yang berbeda-beda, dan tutup rapat. Gunakan wadah food grade yang aman untuk makanan.
3. Hindari Suhu Ruang Terlalu Lama
Kualitas daging akan cepat menurun jika dibiarkan di suhu ruang lebih dari 1 hingga 2 jam. Daging yang terpapar suhu ruang terlalu lama akan menjadi pucat dan kehilangan kualitasnya.
4. Bumbui Sebelum Disimpan
Memberi bumbu pada daging sebelum disimpan tidak hanya meningkatkan cita rasa, tetapi juga membantu menjaga keawetan daging. Bumbu seperti kunyit, garam, gula, dan bawang memiliki sifat antibakteri yang membantu membunuh bakteri pada daging.
5. Pastikan Ruang Penyimpanan Bersih
Sebelum menyimpan daging di freezer, pastikan area penyimpanannya bersih dari kotoran makanan. Kebersihan area penyimpanan sangat penting untuk menjaga kualitas daging.
Pastikan juga wadah penyimpanan bersih dari cairan darah yang menetes agar tidak mengkontaminasi potongan daging lainnya.
Dengan mengikuti tips ini, bunda bisa memastikan daging kurban tetap segar dan higienis untuk dikonsumsi keluarga sepanjang tahun. (*)